Selasa, 24 April 2012

Siswa Mencontek, Pengawas Cuek

Liputan6.com, Ponorogo: Hari kedua ujian nasional tingkat SMP, Selasa (24/4), di sejumlah daerah diwarnai aksi saling contek. Bahkan sejumlah peserta bebas mengobrol tanpa ditegur pengawas yang ada di tiap ruang ujian.

Hal itu tampak terlihat di salah satu sekolah SMP Ponorogo, Jawa Tengah. Sejumlah peserta ujian asyik mengobrol dan saling mencontek meski ada pengawas. Namun, para pengawas terkesan membiarkan kecurangan tersebut. Longgarnya pengawasan dibenarkan salah satu siswa.

Sementara di tempat terpisah, aksi contek para peserta ujian nasional pun terlihat di sekolah SMP Negeri Purworejo, Jawa Tengah. Seorang siswi berusaha menyontek dengan membuka lembaran kecil di pangkuannya. Di saat yang sama, sejumlah peserta lain tampak mengobrol. Pengawas ujian membiarkan sikap tak terpuji para anak didik.

Di Tasikmalaya, Jawa Barat, sepuluh ruang ujian di SMP Negeri 5 dipasangi kamera pengintai guna menghindari perilaku tak terpuji para siswa. Kamera tersebut dihubungkan ke sejumlah monitor di sebuah ruangan para pengawas. Para siswa tak berkutik karena menyadari adanya kamera pengintai tersebut.

Ujian nasional tingkat SMP dan Madrasah Tsanawiyah atau sederajat tahun 2012 diikuti oleh sekitar 3,7 juta siswa. Ujian ini digelar mulai hari ini, Senin (23/4) hingga Kamis mendatang. Mata pelajaran yang diujikan ialah Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Matematika, dan Ilmu Pengetahuan Alam. Bagi siswa yang tak dapat mengikuti ujian saat ini, ujian susulan akan digelar pada 30 April, 1 Mei, 3 Mei, dan 4 Mei mendatang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Mengenai Saya

Foto saya
Teruslah berkarya dan menghasilkan karya untuk orang banyak sebagai bukti kita bermanfaat. dan itu adalah sebaik baik manusia dihadapan Allah SWT. Jangan Lupa Lihat dan baca serta ikuti terus : KHEIR and MELL'S BLOG.

Followers